Jasa Pemasangan Garansi Sliding Di Medan

5/5 - (1 vote)

Inilah 5 Manfaat Pintu Garansi Sliding Tikung Untuk Ruangan Minimalis Anda

Pintu garasi sliding adalah model yang semakin diminati oleh masyarakat saat ini. Pasalnya, ia menawarkan solusi untuk membuat garasi minimalis di rumah terasa lebih lapang dan lega. Bukan hanya sekedar itu saja, desainnya juga terlihat lebih unik dan tidak terkesan monoton. Simak yuk alasan mengapa pintu garasi sliding tikung sebagai solusi garasi Anda dibawah ini.

Sliding door atau pintu geser memang sedang ngetrend beberapa waktu belakangan. Penerapannya mulai dilakukan untuk berbagai kebutuhan, mulai dari pintu utama rumah, pintu kamar mandi dan garasi. Anda pasti sudah sering melihatnya di sejumlah hunian modern.

Pintu Garasi Sliding Tikung Solusi Garasi Minimalis

Banyak orang yang bertanya tentang apa saja manfaat pintu geser sehingga membuatnya begitu menarik. Jika Anda salah satunya, maka simak baik-baik beberapa keuntungan yang bisa didapatkan apabila memilih pintu garasi sliding tikung berikut.

1. Memberikan Kesan Luas Pada Ruangan Sempit

Salah satu kendala bagi sebagian besar orang saat ini adalah luas lahan yang terbatas. Oleh karena itu, sangatlah penting untuk memaksimalkan lahan yang ada sebaik mungkin. Tidak heran apabila banyak ruangan di rumah yang menerapkan konsep minimalis, salah satunya adalah garasi.

Supaya garasi sempit Anda tidak terkesan sesak, pintu sliding siap memberikan solusi. Model pintu ini tidak membatasi antar ruangan dan membuat sudut panjang semakin luas. Sehingga bisa memberikan kesan lebih lega terhadap ruangan sempit.

2. Menghemat Ruang

Sliding door adalah jenis pintu yang dibuka dan ditutup dengan cara digeser ke samping. Sehingga, pintu ini tidak memerlukan ruangan yang terlalu banyak. Berbeda dengan pintu dorong yang ketika dibuka menghabiskan beberapa space.

Anda pasti tidak ingin membuat garasi yang ukurannya memang sudah terbatas semakin sempit lagi bukan? Nah, tidak berlebihan apabila menyebut pintu garasi sliding tikung solusi garasi di rumah.

3. Desain Kekinian

Meskipun bukan bangunan utama di rumah, namun pemiliknya pasti menginginkan garasi yang cantik dan terlihat menarik. Salah satu faktor yang menentukan desain garasi adalah pintu. Apabila sudah bosan dengan pintu garasi dorong, maka bisa memberikan sedikit sentuhan agar lebih kekinian dengan memilih pintu garasi sliding tikung.

Jika melihat ke sekeliling, mungkin belum banyak masyarakat yang menggunakan pintu garasi sliding. Itu berarti kesempatan Anda untuk hadir berbeda dan membuat garasi semakin keren.

4. Pintu yang Kokoh

Pintu garasi sliding tikung dibuat dari material besi yang kuat dan kokoh. Pintu ini akan memberikan perlindungan secara maksimal kepada kendaraan Anda, karena tidak mudah dibobol oleh orang asing. Dari segi fungsionalitas, pintu garasi besi memang bisa diandalkan.

Karena lapisan pintu yang relatif tebal, wajar apabila bobotnya lumayan berat ketika dibuka dan ditutup. Itu berbanding lurus dengan kekokohannya yang bagus dan sangat berguna demi keamanan kendaraan.

5. Awet Untuk Jangka Panjang 

Selain dikenal sebagai material yang kuat dan kokoh, besi juga dapat dipakai untuk masa pemakaian jangka panjang. Tidak perlu terlalu khawatir dengan risiko pengaratan, karena pintung garasi sliding besi akan difinishing dengan cat powder.

Pemberian lapisan cat powder berfungsi untuk meminimalisir terjadinya pengaratan yang bisa membuat besi keropos. Dengan demikian, pintu garasi Anda bisa dipakai untuk jangka panjang.

Selain itu, dari segi desain hal ini juga sangat bermanfaat untuk menyempurnakan tampilannya. Anda bebas menentukan warna cat powder untuk pintu garasi sliding tikung. Tinggal menyesuaikan dengan desain garasi.

Demikianlah pembahasan mengenai beberapa alasan mengapa pintu garasi sliding tikung cocok dipilih sebagai solusi garasi minimalis.

Jaya Intero adalah perusahaan professional dibidang

  • pemasangan Garansi Sliding
  • pemasangan kitchen set
  • pemasangan baja ringan
  • interior termasuk perabot custome
  • pemasangang gypsum
  • pemasangan plafon mulai dari sederhana sampai minimalis serta partisi untuk ruangan rumah Anda dan kantor Anda. Layanan kami mencakup wilayah SUMATERA UTARA,PEKANBARU dan ACEH

Untuk workshop atau toko kunjungi kami di Jalan Brigjend Katamso No.736 Medan

>>FREE KONSULTASI MELALUI WA DISINI<<

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2024 Jasa Pemasangan Baja Ringan | Jasa Interior Medan | Jasa Pemasangan Gypsum | Jasa Pemasangan Kitchen Set