Berikut Penjelasan Tentang Mezzanine Ruang Keluarga
Halo sobat jaya intero, mezzanine ruang keluarga adalah ruangan yang selalu digunakan oleh keluarga dibandingkan ruangan-ruangan lainnya. Meskipun sering dipakai, anda pasti ingin melihat ruang keluarga anda lebih rapi dan cantik bukan? Terkadang sering sekali bingung dalam menentukan desain yang cocok untuk mezzanine ruang keluarga yang sesuai dengan selera kita masing-masing. Tidak perlu khawatir, berikut kami hadirkan beberapa refrensi desain dan tips cara memilih mezzanine ruang keluarga. Simak artikel dibawah ini
1.Keunggulan Mezzanine Ruang Keluarga
a.Menambah Area Fungsional
Menambah area yang bersifat fungsional dikatakan menjadi keunggulan utama dari pembangunan area mezzanine pada interior hunian. Ada beragam fungsi yang bisa Anda aplikasikan pada area tersebut. Dilansir dari portal properti global, Lamudi.co.id, beberapa fungsi dari mezzanine yang dapat diaplikasikan yaitu mulai dari tempat bekerja, area bermain, tempat beribadah, hingga gudang.
b.Tergolong Murah
Seperti yang telah disebutkan dalam langkah pembangunannya, area mezzanine dibangun dengan menggunakan material-material non semen atau cor. Material pembentuk dari semen diketahui membutuhkan biaya yang tergolong besar. Tidak hanya dari bahan baku seperti pasir, koral, dan semen, pembuatan area lantai coran tentu membutuhkan rangkaian besi beton dan sebuah cetakan dimana akan menambah biaya pembangunan. Mezzanine yang dibangun tanpa menggunakan material-material sebelumnya mengindikasikan dari sisi pemilihan material saja, pengeluaran biaya dalam pembangunannya tentu menjadi lebih murah. Dalam pengaplikasiannya pada hunian di seluruh dunia, mezzanine diketahui dibangun menggunakan material mulai dari baja ringan atau kayu jati.
c.Cocok Diaplikasikan Ke Berbagai Tema
Dalam proses renovasi rumah menjadi rumah bertingkat, tidak sedikit para pemukim mengalami situasi dimana nuansa atau tema interiornya berubah. Seperti misal rumah satu lantai yang awalnya bernuansa minimalis dimana identik dengan keleluasan dari tata ruang, ketika direnovasi menjadi rumah tingkat, aspek keleluasaan tersebut seakan menjadi menghilang. Jikalau pun menyesuaikan dari kondisi awal, pemukim yang merenovasinya harus memutar otak untuk membuatnya seirama.
d.Meningkatkan Kesan Estetik dalam Interior Ruang
Tidak terlepas dari pemanfaatan area sesuai dengan fungsi yang Anda tentukan sebelumnya, pembangunan area mezzanine disebut dapat meningkatkan aspek estetik dari interior rumah Anda. Ada banyak kesan estetik yang dimaksud, apakah interior Anda menjadi lebih modern, lebih prestisius, lebih kekinian, lebih indah, hingga berkesan unik.
Meningkatnya kesan estetik pada hunian tersebut disebut juga dapat membuat Anda bangga dan betah dalam tinggal atau beraktivitas. Hal ini pun juga berlaku kepada aspek kenyamanan dari tamu pun yang berkunjung pada rumah Anda.
2.Manfaat Mezzanine Ruang Keluarga
1. Ruang bersantai
Anda dapat membangun ruang bersantai untuk sekadar bermalas-malasan, menonton televisi, atau bermain game di lantai mezzanine. Dengan begitu aktivitas Anda tidak akan mengganggu aktivitas penghuni lain di area utama.
2. Ruang baca atau perpustakaan
Bagi Anda yang gemar membaca, keinginan memiliki ruang baca bisa Anda wujudkan dengan memanfaatkan lantai mezzanine. Jika hunian terbatas, Anda dapat merancang mezzanine dengan bentuk memanjang. Gunakan rak dinding tempel bergaya minimalis untuk penyimpanan buku.
Anda dapat menambahkan alas karpet, cushion, dan sofa satu kursi. Penting diperhatikan, untuk ruang baca di lantai mezzanine sebaiknya diberi penerangan tambahan. Tujuannya untuk memfasilitasi Anda tetap nyaman membaca saat lampu utama dalam ruang dimatikan.
3.Kamar tidur
a, jika Anda memiliki rumah dengan luas terbatas atau tinggal di apartemen, Anda dapat menambahkan lantai mezzanine sebagai kamar tidur. Hal ini akan membantu dalam menghemat ruang.
Sementara ruang pada lantai bawah hunian dapat digunakan untuk ruang keluarga, area makan, dan dapur. Dijamin hunian Anda akan terlihat lebih lega dan catchy.
Desain Mezzanine Ruang Keluarga
Jasa Pembuatan Mezzanine Ruang Keluarga
Jaya Intero adalah perusahaan profesional dibidang pemasangan baja ringan, interior termasuk perabot custome , pemasangan wallpaper, pemasangan gypsum pemasangan plafon mulai dari sederhana sampai minimalis serta partisi untuk ruangan rumah Anda dan kantor Anda. Layanan kami mencakup wilayah SUMUT, PEKAN BARU dan ACEH.